Buku Pedoman Pengukuran dan Pemeriksaan
REKOMENDASI DEPKES
Buku pedoman yang dikeluarkan oleh Badan Penelitian dan Pengembangan Kesehatan Depkes RI ini berisikan materi dan penjelasan bagaimana cara melakukan pengukuran dan pemeriksaan untuk riset kesehatan dasar. Pengukuran dan pemeriksaan yang ada dalam buku ini mencakup pengukuran antropometri (yang meliputi pengukuran berat badan, pengukuran tinggi badan untuk orang dewasa dan anak yang sudah bisa berdiri, dan pengukuran panjang badan untuk anak yang belum bisa berdiri), pemeriksaan tekanan darah, pengukuran lingkar perut, pengukuran lingkar lengan atas (LiLA), pemeriksaan visus, pemeriksaan gigi permanen, dan pengambilan sampel urin.
Selain itu buku pedoman pengukuran dan pemeriksaan ini juga memuat gambar pendukung yang dapat memudahkan kita dalam memahami penjelasan-penjelasan yang yang termuat dalam buku pedoman tesebut. Meskipun terlihat sederhana, buku ini banyak memberikan manfaat yang besar terutama dalam hal pengukuran dan pemeriksaan untuk riset kesehatan dasar.
Judul : Pedoman Pengukuran dan Pemeriksaan
Penerbit : Badan Penelitian dan Pengembangan Kesehatan Depkes RI, Jakarta
Tahun : 2007, 43 hal.
Ukuran File : 2806 KB
0 komentar:
Posting Komentar